Sunday, June 23, 2013

Melawan kelemahan kita? Bisa kok!

/liat kiri/ /liat kanan/

Kok blog ini serasa asing yah? Apa karena gue udah lama gak nge post disini? T-T

Sebelumnya saya minta maaf yah,sudah sekitaran sebulan..eh 2 bulan yah,saya gak ngepost.Semua dikarenakan Ujian Nasional dan Ujian SBMPTN,Muhammad Nuh ini semua salahmu!!!

Nah,sudahlah,yang penting sekarang gue ngepost,walaupun masih sedikit kemungkinan /sedikit banget/ ada yang baca postingan ini,dikarenakan kesedikitan viewers blog gue ini /bersihin jaring laba2/.

Pengen ngepost,tapi tentang apa yah? -_- Kekurangan ide juga menjadi kelemahan saya .

Ah,kelemahan,iya,kelemahan. Itu aja deh yang mau gue omongin /spontan banget/

Tau cerita Simson & Delila kan? Gak tahu ? Simson Anak Betawi tau ? Yaudah gak apa-apa,mirip kok,dasar korban sinetron.
Simson itu kekuatannya asdfghjkl banget,bisa diibaratkan Superman jaman dahulu,kalo di film Man of Steel katanya "S" di bajunya bukan singkatan dari "Super" kan? Berarti itu singkatan dari Simson. Percaya deh ama gue.
Simson itu strong banget,bunuh singa? Bisa, bunuh macan? Bisa,apa aja bisa ni Simson,lebih lengkap lagi kalau dia bisa masak dan menang Masterkoki ,atau jago nyanyi terus menang Y Factor.
Masalahnya disini,sekuat-kuatnya Simson,dia tetap tak luput dari kelemahan. Kelemahan Simson dimana? Rambutnya? Salah.
Kalau dikaji kembali,kelemahan Simson bukanlah rambutnya ,melainkan pacarnya atau ceweknya atau lebih dijelasin cewek . Udahlah,tak dapat dipungkiri kalau 2 dari 5 cowok itu kelemahannya cewek,3 cowok sisanya? Kelemahannya cowok,iya kan? Hayoo yang cowok ngaku aja.
Well,itu kelemahan dari faktor luar saja,kelemahan kita sesungguhnya ada sesuatu yang kita takutkan dari pikiran kita sendiri . Ada cewek yang takut kecoa,banyak sih bukan cuman ada,itu sebenarnya hanya sugesti dari pikiran mereka. Bunyi pikiran mereka mungkin gini "Iwh ada kecoa,kalau kesentuh kan jijik,air liurnya bisa ngebuat make-up gue luntur" dan sebagainya.

Cara membendung kelemahan itu sebenarnya gampang,cuman perlu ketekadan untuk dipratekkan. Beranikah anda melawan ketakutan anda dan menghilangkan kelemahan anda? Hayolohh.

Menghilangkan kelemahan kita  memang gak akan membuat kita jadi sempurna,ada hal-hal yang memang kita sebagai manusia yang fana gak bisa dilakukan,terbang atau bikin api unggun di bawah laut misalnya. Spongebob kok bisa? Bego lu,itu kan kartun.
Setidaknya dengan menghilangkan kelemahan kita,kita bisa menjadi orang yang dipandang,ataupun jadi goal untuk orang lain. Buatlah orang lain yang melihat anda berpikir "dia bisa,gue juga harus bisa!" .
Ingat juga ini,menjadi orang yang bisa mengubah orang lain itu lebih dinilai dan dihargai,dinilai di dunia ini, dan dihargai di surga nanti :)

Sudah,semoga ada yang baca postingan ini dan kagak bosan.
Eh iya,ngomong-ngomong BBM naik yah? Katanya banyak blogger buru-buru bikin postingan abstrak soal BBM yang naik,gue gak ah,terlalu Mainstream,gue mau jadi yang lain daripada yang lain :p .

Sekian dan terimakasih,dadaah! /lambai-lambai/

No comments:

Post a Comment